Minggu, Juni 08, 2014

Instalasi dan Konfigurasi DHCP Pada Windows Server 2003

Sama seperti pada postingan Instalasi dan Konfigurasi DHCP untuk Windows Server 2008 sebelumnya, pada Windows Server 2003 juga ini menggunakan software virtual machine VMware. Windows Server 2003 pada VMware, dan kliennya adalah Windows 7 yang ada pada laptop/PC yang digunakan.
Sebelum instalasi dan konfigurasi, terlebih dahulu untuk menghubungkan server dengan client, dengan cara mensetting VMware agar bisa terhubung dengan sistem operasi pada laptop/PC yang dipakai. Juga mengubah settingan IP client menjadi obtain dan menset IP servernya. Untuk caranya bisa dilihat di halaman ini.

Jika sudah terhubung, barulah dapat menginstall dan mengkonfigurasi DHCP. Berikut langkahnya:


  • Pertama masukkan CD Windows Server 2003 terlebih dahulu. Pada server, klik start kemudian pilih Manage your server.

  • Lalu akan muncul jendela seperti dibawah ini. Pilih Add or remove role.

  • Lanjutkan dengan klik next.

  • Pada jendela berikutnya pilih DHCP Server. Sebelum install DHCP server, terlebih dahulu harus sudah menginstall DNS Server. Lalu klik next untuk melanjutkan.

  • Selanjutnya muncul jendela konfirmasi untuk menginstall DHCP server. Klik next juga untuk melanjutkan.

  • Proses instalasi DHCP Server.

  • Jika proses instalasi sudah selesai, maka akan muncul jendela seperti berikut. Seperti gambar dibawah, setelah melakukan instalasi, langkah selanjutnya adalah untuk mengkonfigurasi DHCP tersebut. Klik next untuk melanjutkan pada konfigurasi DHCP.

  • Masukan nama Scope atau ruang lingkup DHCP yang akan dibuat.

  • Selanjutnya adalah mengisi jumlah IP atau range IP yang akan diberikan pada client nantinya.

  • Pada jendela berikutnya adalah mengisi Exclusions atau IP yang tidak diberikan server secara otomatis pada client tetapi diberikan server pada client-client tertentu saja nantinya. Tetapi, pada konfigurasi kali ini tidak akan menambahkan exclusions. Jika sudah lalu klik next.

  • Berikutnya adalah menentukan seberapa lama client dapat memakai IP yang diberikan pada scop ini. Jika sudah diset, kemudian klik next lagi.

  • Sekarang adalah konfirmasi untuk mengkonfigurasi scop yang sudah dibuat. Klik yes lalu next untuk melanjutkan.

  • Lalu akan diminta untuk mengisi gateway.

  • Selanjutnya diminta untuk mengisi DNS yang sudah ada atau terinstall pada server. Lihat gambar.

  • Kemudian diminta lagi untuk mengisi WINS server yang sudah ada. Lihat gambar.

  • Pada jendela berikutnya, konfirmasi untuk mengaktifkan scope yang baru saja dikonfigurasi.

  • Jika konfigurasi berhasil maka akan keluar jendela seperti gambar berikut.


Proses instalasi dan konfigurasi DHCP beserta scopnya sudah selesai. Langkah terakhir adalah mengaktifkan DHCP Server yang sudah dibuat. Berikut langkahnya:

  • Pada server klik start, kemudian klik Administrative tools lalu pilih DHCP.

  • Lalu akan muncul jendela DHCP seperti gambar berikut. Klik kanan pada nama domain, kemudian pilih Authorize.

Konfigurasi DHCP kali ini dikatakan sukses apabila IP pada klien menjadi 192.168.100.x seperti gambar dibawah ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Black Moustache